Gadis usia 10 tahun ini berbisnis fashion beromset jutaan rupiah

Jika kebanyakan anak-anak seusianya lebih senang bermain, dan kalau ada keinginan tinggal minta ke orang tuanya, ternyata tidak buat si gadis kecil yang cantik ini. Namanya adalah Isabel Heig, gadis berumur 10 tahun ini sudah bisa menghasilkan uang sendiri dan membeli barang-barang kesukannya tanpa harus meminta kepada orang tuanya.
isabel heig
Niat ini berawal ketika Isabel kehilangan IPOD kesayangannya karena dicuri, Isabel pun begitu kesal , akhirnya Ia memutuskan untuk mencari uang sendiri demi bisa membeli gadgetnya kembali. Dengan ketempilannya, Loom band gelang karet yang kini menjadi buah bibir di kalangan fesyen, kini di sulap menjadi aksesoris cantik yang Ia jajakan pada konsumen-konsumennya.
Sebelumnya Isabel membeli banyak loom bands beraneka warna, seperti pink, kuning, merah, biru, putih, dan masih banyak lagi, lalu ia merangkainya menjadi sebuah gelang dan pajangan yang cantik. Setiap gelang dengan aneka warna ia bandrol dengan harga 1 EURO atau sekitar lima belas ribu rupiah.
Gadis usia 10 tahun ini berbisnis fesyen beromset jutaan rupiah 2
Walaupun usianya masih sangat muda dan imut-imut, Isabel berdani terjun ke bisnis fesyen yang kini membuat namanya menjadi terkenal. Hebatnya lagi Isabel juga membuat nama brand fesyennya sendiri loh.. yaitu Loomed by Izzy. Ketekunan dan kreatifitas Isabel dalam membuat dan menjual aksesoris-aksesoris cantiknya membuat dirinya hanya dalam hitungan bulan saja bisa mengantongi banyak uang hingga tercapailah niatnya untuk membeli IPOD baru.
Isabel adalah seorang gadis yang sangat menyukai dunia seni dan fesyen sejak duhulu. Ia juga mendisain gelang-gelangnya sesuai dengan apa yang di inginkan oleh konsumen. Setelah keinginannya membeli IPOD tercapai, Isabel ternyata masih ingin menekuni bisnis fesyennya ini.


Wah hebat ya si Isabel, masih kecil tapi udah bisa menghasilkan uang sendiri. Tentunya Kita juga jangan kalah sama Isabel. Terus bersemangat untuk bisa mencapai segala cita-cita. Sekian dulu informasinya. Salam..

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KISAH (NYATA) DI BALIK RASYAD FOUNDATION

"Yang Sudah Berlalu Tak Perlu Disesali"

Contoh Soal Pretest PPG dan Jawaban