Postingan

Menampilkan postingan dari Februari 8, 2015

KISAH SUKSES WARALABA KFC

Gambar
Siapa yang tidak kenal dengan Kentucky Fried Chicken (KFC). Usaha waralaba ayam crispy yang tersebar luas seantero dunia. Dengan logo orang tua berjenggot sedang, KFC ini dulunya hanya warung tempel di sebuah bengkel. Namun berkat kerja keras dan kegigihan Kolonel Sanders, pemilik sekaligus ikon KFC, sukses menjadikan usaha ayam gorengnya terkenal seperti sekarang. Harland Sanders adalah anak tertua dari 3 bersaudara, lahir pada tanggal  9 September 1890, di Indiana AS.  Pada Usia 15 tahun dia mendaftarkan diri menjadi bagian Angkatan Darat AS. Hanya bertahan sekitar 6 bulan hingga akhirnya diberhentikan dengan hormat. Selepas itu dia banyak berganti profesi, seperti nahkoda kapal uap, asuransi, pemadam kebakaran,petani dan operator bengkel. Pada tahun 1930, dia membuka bengkel (semacam POM bensin) di Corbin, Kentucky, AS. Dia juga menyajikan berbagai masakan buat pelanggan yang sedang menunggu disana. Tak diduga ternyata sambutan pelanggan bengkel luar biasa pada masakan Pak Sanders

KISAH SUKSES PENJAHIT DAN PENJUAL PAKAIAN MUSLIM

Gambar
Berawal dari hobby menjahit dan jiwa usaha, hanya dengan modal awal Rp 1 juta, kini menjadi  Rumah Produksi Pakaian Muslim sukses . Lebih dari 500 agen tersebar di seluruh Indonesia, dengan 1000 karyawan dan omset milyaran rupiah. Tati Hartati,  pendiri sekaligus pemilik  Rumah Dannis berbagi kisah dengan Anda. Semoga kisah sukses ini menjadi inspirasi sekaligus pemacu semangat untuk terus berkarya dan berusaha. Anda pun mempunyai hak dan bisa sukses seperti beliau. Bagaimana kisah perjuangan beliau? mari kita simak kisah Pengusaha Wanita Sukses yang berasal dari Surabaya ini. Sebuah inspirasi bisa muncul dari mana saja, termasuk dari keluarga sendiri. Begitu pula Tati Hartati bisa menjadi seorang pengusaha pakaian muslim yang sukses berkat terinspirasi kemandirian ibu kandungnya. Sewaktu kecil dulu, pemilik "Rumah Dannis" ini hidup dalam keprihatinan. Untuk membeli pakaian saja tidak mampu. Bila ingin baju baru, sang ibu rajin membuatkan baju untuk Tati dan juga saudara-sa

BOSS CEO TERMUDA DI DUNIA

Gambar
Di saat remaja seumurannya menghabiskan waktu bermain  Facebook atau bergosip tentang remaja pria, Sindhuja Rajamaran yang berumur 14 tahun justru berkarier sebagai CEO termuda dan animator 2D (dua dimensi). Aktivitasnya ini membuatnya mendapatkan gelar  Guinness World Record  sebagai CEO termuda di dunia. Sindhuja terlahir dari keluarga mencintai dunia kartun. Ayahnya seorang pembuat karikatur yang pertama kali mengenalkan Sindhuja karikatur digital. Sedangkan, adiknya adalah penulis haiku (puisi pendek) termuda di India. Kini Sindhuja menjalankan perusahaan animasi bernama Seppan. Dari membuat film animasi pendek dengan mengangkat isu global warming dan TBC sampai membuat desain kartu ucapan untuk Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Sindhuja yakin telah mencapai banyak hal. Di usia belia, ia telah menguasai banyak software komputer, seperti Flash, Photoshop,Corel Painter, After Effects dan Maya. Saat ini, gadis ini  mengepalai perusahaan  yang karyawannya berusia 18 sampai 25 tahu

KISAH PELAYAN MENJADI MANAGER JARINGAN HOTEL DUNIA

Gambar
Dikisahkan, pada sebuah malam hujan badai bertahun tahun yang lalu, ada seorang laki-laki tua dan istrinya masuk ke sebuah lobby hotel kecil di Philadelphia untuk mendapatkan tempat bermalam dan menghindari hujan. “Dapatkah Anda memberi kami sebuah kamar di sini?” tanya sang suami kepada si pelayan. Sang pelayan, seorang laki-laki ramah dengan tersenyum memandang kepada pasangan itu dan menjelaskan bahwa ada tiga acara konvensi di kota, “Semua kamar kami telah penuh,” pelayan berkata. “Tapi saya tidak dapat mengirim pasangan yang baik seperti Anda keluar kehujanan pada pukul satu dini hari. Mungkin Anda mau tidur di ruangan saya? Tidak terlalu bagus, tapi cukup untuk membuat Anda tidur dengan nyaman malam ini.” Ketika pasangan ini ragu-ragu, pelayan muda ini membujuk. “Jangan khawatir tentang saya. Saya akan baik-baik saja” kata sang pelayan. Akhirnya pasangan ini setuju. Keesokan pagi harinya, laki-laki tua itu berkata kepada sang pelayan, “Anda seperti seorang manager yang baik yan

MENGOLAH KARUNG GONI BEKAS, REJEKI PUN MELUAS

Gambar
Ketika mendengar kata karung atau goni yang ada di benak adalah bungkusan besar warna coklat berisi gula atau bahan makanan lain. Biasanya, karung atau goni akan langsung disingkirkan (dibuang) karena dianggap sudah tidak terpakai lagi. Namun pernahkah terpikir bahwa barang yang tak bernilai harganya itu sebenarnya bisa disulap menjadi beragam barang bernilai jual tinggi. Sejumlah produk bisa dihasilkan atau dibalut dengan karung goni, seperti sandal, sepatu, tas, tutup saji, lampu hias, taplak meja, dan masih banyak lagi. Rahmawati adalah sosok di balik ide menciptakan barang-barang bernilai seni tersebut. Produknya kini banyak diminati konsumen, baik yang datang ke outletnya maupun di sejumlah pameran yang ia ikuti. “Saya sendiri baru menggeluti usaha ini setahun lalu, meski sebetulnya saya sudah belajar dan membuat beberapa barang dari karung goni sejak duduk di bangku SMA sekitar 1989 lalu. Hanya saja saat itu saya hanya menjual ke teman-teman sekolah,” papar Cicim, panggilan Ra

KISAH PEMBUAT KRUPUK BERPENGHASILAN RATUSAN JUTA

Gambar
Bagi Nurati, 38, menjadi pengusaha kerupuk tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Maklum pada tahun 1992, dia dan sang suami Carkendi, 41, tidak memiliki modal sepeser pun. Dibantu oleh salah satu anggota keluarganya, dia  memulai usaha kerupuk  ikan dan udang di Desa Kenanga, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu. Modal usahanya pun tidak berupa uang, melainkan bantuan satu ton tepung tapioka sebagai bahan utama membuat kerupuk. Meski tanpa modal uang tunai, Nurati tetap gigih menjajaki usaha yang baru digelutinya ini. Awalnya, pembuatan kerupuk dilakukan dengan cara tradisional. Bersama sang suami, dia pun membuat adonan kerupuk. Dengan peralatan seadanya. Setelah jadi kerupuk,dia mulai memasarkan hasil usahanya ke sejumlah warung di Desa Kenanga dan sekitarnya. Nurati juga mengakui awalnya, dia mengalami kesulitan memasarkan produksi usahanya ini. Maklum, Desa Kenanga merupakan sentra kerupuk. Selain Nurati, sudah ada sejumlah usaha kerupuk. Bahkan bisa dikatakan  usaha kerupuk su

KISAH SUKSES KOSMETIK WARDAH

Gambar
Wardah merupakan salah satu produk kosmetik asli Indonesia  yg sukses tidak hanya di dalam negeri, namun sudah mulai merambah dunia Internasional. Dengan mengutamakan kehalalan dan kualitas produk, brand Wardah memantapkan dirinya sebagai produsen kosmetik yang banyak digemari konsumen terutama dari  kalangan muslim . Namun tidak banyak yang mengetahui bagaimana usaha ini dimulai dan siapa pemiliknya? Dia adalah Nurhayati Subakat, pendiri dan pemilik Wardah Cosmetic. Nurhayati pun mengaku tak sengaja sukses di bisnis kosmetik ini. "Saya mulai bisnis ini karena kebetulan, bukan karena passion. Sebenarnya dulu saya pernah bekerja di salah satu perusahaan kosmetik selama lima tahun dan saya sekolah di jurusan farmasi, jadi klop," terangnya belum lama ini. Walau begitu, dia mengaku perjalanan usahanya tidak mudah. Ia meniti bisnis kosmetik mulai dari  home industry . Dari tempat yang kecil, 29 tahun berjuang dan hasilnya baru booming tiga tahun belakangan. Dia menjelaskan, unt