Anak usia 8 tahun ini jadi milliader karena bermain game

Di era informasi ini, semakin banyak milliader-milliader muda bermunculan, kebanyakan mereka memulainya dari internet, dari sebuah kegiatan sharing yang hanya sekedar utnuk iseng-iseng dan bersenang-senang, justru mereka mendapatkan sebuah penghasilan yang belum pernah mereka bayangkan sebelumnya. Seperti yang terjadi pada seorang anak kecil yang satu ini.
Anak usia 8 tahun ini jadi milliader karena bermain game
EvanTube adalah sebuah chanel Youtube yang berisi informasi tentang review dan tips trik dalam bermain game. EvanTube sendiri didirikan oleh seorang anak berusia 8 tahun dengan di bantu oleh ayahnya, Jared.
Kegiatan ini berawal ketika mereka sedang melakukan hobinya yaitu bermain game Angry bird yang kala itu sedang populer. Mereka kemudian membuat sebuah video unik tentang langkah demi langkah cara mendapatkan score tinggi dalam permainan angry bird dan menguploadnya ke situs youtube.
Tanpa ia sagka, ternyata video yang mereka unggah itu banyak menarik perhatian para pencinta game ini di seluruh dunia, alhasil video tersebut pun telah di tonton lebih dari satu juta orang. Karena merasa senang banyak yang melihat videonya, akhirnya Evan bersama sang ayah memutuskan untuk menjalankan hobinya ini secara serius, mereka kemudian membuat video-video unik dan menarik lainnya seputar game.
“Kami berusaha memberikan informasi dan resensi yang berbeda, out of the box. Kami membuat video sekreatif mungkin,” Ucap Jared.
Chanel EvanTube terus berkembang dan telah memiliki banyak pelanggan, video-videonya pun telah di tonton oleh jutaan orang di seluruh dunia. Iklan-iklan dan penawaran kerjasama terus berdatangan sehingga dari sana mereka mendapatkan penghasilan yang tidak sedikit yaitu mencapai $US 1.3 juta (Rp 14.3 miliar) per tahun.
Meskipun Evan telah menjadi seorang milliader cilik, sikapnya sama sekali tidak berubah. “Dia bersikap layaknya anak-anak lain, pergi ke sekolah, mengerjakan pekerjaan rumah, bermain bersama teman, juga bermain video game. Saya pikir dia tidak sadar jika dia sebenarnya seorang miliuner,” kata Jared.
Selain itu, Jared juga mengatakan, memang hal itulah yang dia inginkan untuk Evan. “Saya tidak ingin anak ku berubah karena uang,” sambungnya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Yang Sudah Berlalu Tak Perlu Disesali"

Kisah-Kisah Sukses Petani Sawit

KISAH PELAYAN MENJADI MANAGER JARINGAN HOTEL DUNIA