Tukang Cukur Jalanan ini Pamer Dua Mobil Berharga Miliaran
Ramesh Babu, Seorang pria dengan profesi tukang cukur di India ini memiliki dua mobil berharga miliaran rupiah, saat ini Ramesh menjadi seorang miliarder dengan harta berlimpah. tukang cukur yang biasa mangkal di wilayah Bangalore, India itu saat ini punya dua mobil mewah berharga milyaran. Dua mobil itu yakni Rolls-Royce Ghost dan BMW 7-Series.
Rames adalah pria putus sekolah dengan kehidupan yang tergolong miskin, Sejak kecil ramesh tumbuh di lingkungan miskin. Sang ayah yang juga berprofesi sebagai tukang cukur, membawanya ke kubangan kemiskinan mendalam.
Pada saat akhirnya ayahnya meninggal tahun 1991, saat rames berusia tujuh tahun, rames telah memiliki usaha cukur rambut sendiri, berbeda dengan cabang ayahnya. Setelah ayahnya meninggal, rames tidak putus asa untuk meninggalkan profesinya, saat itu ramesh mengambil keputusan untuk meneruskan usaha sang ayah sebagai tukang cukur dan melupakan niatnya untuk mengenyam pendidikan.
Pada 1994, Ramesh mengaku lebih suka menjalankan toko ayahnya ketimbang melanjutkan pendidikannya. Karena tekun, salon yang bernama “Inner Space” itu kemudian selalu ramai pengunjung. Saat itulah Ramesh mulai mengumpukan uang dari usahanya tersebut, hingga berhasil membeli sebuah mobil carry dan akhirnya disewakan.
Dengan kegigihan dan keuletan Ramesh, saat ini Ramesh Babu memiliki 67 armada mobil sewaan. Dengan kesuksesan itu lah Ramesh bisa membeli Dua mobil Mewah yakni Rolls-Royce Ghost dan BMW 7-Series dengan nilai kisaran Rp 7 miliar. Meski sudah sukses, ia mengaku enggan untuk meninggalkan profesinya sebagai tukang cukur. Ramesh beranggapan, jika profesi itulah yang memutus takdir miskinnya.
“Saya bangga, cuma ada beberapa orang yang memiliki mobil ini (Rolls-Royce Ghost) di Bangalore. Ini merupakan mobil kebanggaan saya, yang diperoleh dengan cara yang keras,” ujarnya.
Semenjak namanya populer sebagai tukang cukur sukses, karna berbagai media meliput kesuksesan Ramesh, beberapa orang penting pun mencukur di tempatnya. Seperti pejabat militer, serta bintang Bollywood seperti Salman Khan, Amir Khan, serta Aishwarya Rai.
Kesuksesan yang di raih Ramesh apakah memotivasi Anda untuk fokus pada usaha dan bisnis yang Anda jalankan, dan apakah kesuksesan yang Anda impikan akan terjadi kepada diri Anda?
(laruno.com)
Komentar